Membuat Bootable tentunya merupakan salah satu hal penting untuk kamu ketahui. Bootable bisa dibilang sebagai penganti DVD Installer yang sudah tidak digunakan Apple sejak OS X Lion.
Dengan bootable installer, kamu bisa melakukan instalasi komputer Mac ataupun MacBook lewat USB flash drive dengan mudah dan simple. Tentunya tanpa perlu mengunduh file installer macOS Big Sur setiap kali akan melakukan instalasi ulang sistem anda.

Begini Cara Membuat Bootable macOS Big Sur dengan Menggunakan USB
Syarat Membuat Bootable Installer
- Pastikan kamu memiliki USB Flashdisk dengan kapasitas minimal 8GB
- Siapkan komputer Mac ataupun MacBook yang akan digunakan untuk membuat file installer.
- Download terlebih dahulu macOS Big Sur melalui laman Apple Beta Software.
Langlah-Langah Membuat Bootable Installer
- Pasang USB Flashdisk pada MacBook kamu.
- Setelah terpasang, silahkan masuk pada Disk Utility, lalu klik kanan pada Nama USB Flashdisk => show in finder
- Selanjutnya pilih Erase pada beberapa menu yang ada pada bagian atas. Kemudian atur settingan sebelum melakukan Erase dengan memilih pada format silahkan isi Mac OS Extended (Journaled). Maka silahkan kamu tunggu hingga selesai.
- Masuk kembali pada Finder, kemudian pilih Application. Silahkan kamu cari installer yang sudah kamu download tadi. lalu klik kanan, pilih Show Package Contents
- Buka Folder Contents => Resources => createinstallmedia
- Selanjutnya silahkan kamu buka Terminal, ketikkan sudo /Applications/Install\ macOS\ Big\ Sur\ Beta.app/Contents/Resources/createinstallmedia –volume /Volumes/Untitled atau dengan cara drag file createinstallmedia ke dalam terminal
- Selanjutnya klik Enter, masukkan password jika diminta.
- Silahkan tunggu proses pembuatan bootable sampai selesai
Nah, sekarang silahkan kamu coba membuat bootable installer dengan cara di atas, silakan uji dengan cara sederhana ya.
Respon (1)